Minggu, 26 September 2010

Ablepharon-Macrostomia Syndrome (AMS)


Deskripsi
Ablepharon-Macrostomia Syndrome (AMS) adalah penyakit
keturunan yang jarang terjadi. Kelainan genetik tersebut ditunjukan dengan kelainan fisik pada kepala, wajah, kulit, jari, dan alat kelamin. Penderita AMS juga terkadang mengalami malformasi pada puting susu dan dinding perut.

Penyebab pasti dari AMS belum diketahui secara pasti. Pada bayi yang mengidap penyakit ini biasanya mengalami masalah dalam berbahasa, keterbelakangan mental.

Tanda
Beberapa tanda penderita AMS antara lain jarang atau tidak memiliki bulu mata dan alis, rambut tipis, kering, kulit menebal dengan lipatan berlebihan, jari-jari berselaput.

Perawatan
Untuk memperbaiki kelainan pada wajah yang memungkinkan adalah melakukan operasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar