Minggu, 03 Oktober 2010

Gastroesophageal Reflux Disease (GERD)


Deskripsi
GERD adalah penyakit kronik yang bisa mengakibatkan penderitanya mengalami kanker kerongkongan atau kanker lambung.

GERD terjadi karena kondisi adanya aliran balik dari isi lambung ke kerongkongan yang menyebabkan gejala yang mengganggu hingga terjadinya komplikasi. Aliran balik asam lambung ke kerongkongan tidak hanya memicu GERD. Lebih dari itu, dapat menyebabkan luka pada kerongkongan dan akhirnya memicu timbulnya kanker kerongkongan.

Bertambahnya umur menyababkan kekuatan otot cincin pada perbatasan kerongkongan lambung melemah sehingga cairan lambung naik.

Gejala
Beberapa gejala GERD salah satunya adalah di bagian belakang tulang dada terasa terbakar, baiknya cairan lambung ke mulut (mirip maag). Kejadian tersebut sering berulang.

Pengobatan
Untuk gejala ringan GERD, penderita bisa mengkonsumi obat pencegah. Bisa juga dengan mengubah diet, mengurangi berat badan, dan membuat gaya hidup baru seperti meninggalkan kebiasaan minum kopi, alkohol, atau merokok.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar